DISHUB KABUPATEN BANYUASIN TAMBAH PENERANGAN JALAN UMUN (PJU) DI DESA RIMBA BALAI KECAMATAN BANYUASIN III - Kapuas News

Breaking

About Us

ads header

Jumat, 27 Desember 2024

DISHUB KABUPATEN BANYUASIN TAMBAH PENERANGAN JALAN UMUN (PJU) DI DESA RIMBA BALAI KECAMATAN BANYUASIN III

 

 BANYUASIN, Dinas perhubungan (Dishub) kabupaten Banyuasin  propinsi sumatera selatan menambah penerangan jalan umum (PJU)  dan perbaikan lampu penerangan jalan menjelang tahun baru 2025 di desa rimba balai kecamatan Banyuasin lll Jum'at 27 /12/2024


Kepala dishub kabupaten Banyuasin Mulyanto AP, M, Si mengatakan,kami menambah beberapa dan perbaikan penerangan jalan umum yang memang perlu pencahayaan terutama di tempat yang gelap belum ada lampu penerangannya, tikungan atau turunan tajam kata kepala dinas perhubungan Mulyanto 

Mulyanto AP, M,Si menyampaikan sebelum tahun 2025 ini ada 2 PJU yang sudah di pasang lampunya di desa rimba balai  supaya pengemudi roda empat maupun roda dua mendapatkan pandangan yang jelas


Tidak hanya penambahan lampu penerangan jalan,petugas Dishub kabupaten Banyuasin juga stanbay selama 24 jam untuk pemeliharaan lampu penerangan jalan, jika ada laporan atau keluhan masyarakat atau warga yang mengimpormasikan terdapat lampu penerangan jalan mati, petugas kami langsung menindaklanjuti agar penguna jalan tetap tak terganggu dalam berkendara di jalan, imbuh Mulyanto 


Edi yansha yang di sapa Edi bayor mengungkapkan dengan adanya penambahan lampu PJU ini di harapkan dapat membantu meningkatkan visibilitas di jalan jalan yang selama ini belum terjangkau penerangan yang memadai , hal ini di anggap penting untuk menjamin keselamatan penguna jalan, terutama di malam hari ,sebut Edi bayor 


Lanjut Edi Yansyah /Edi bayor dengan langkah ini di harapkan masyarakat desa rimba balai kecamatan Banyuasin lll dapat merasakan dampak positif dari penambahan lampu PJU dan merasakan keamanan lebih saat berkendara di malam hari, tutup Edi yansha/ Edy bayor


Kami atas nama masyarakat desa rimba balai kecamatan Banyuasin lll mengucapkan banyak banyak terima kasih kepada kepala dinas perhubungan kabupaten Banyuasin Mulyanto,AP, M,Si, karena kini warga desa rimba balai sudah dapat kembali menikmati jalan yang terang benderang 



Penulis Hendra Kusuma 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar